Al Quran Mandiri dalam Penalaran
Kembali meneruskan kajian Islam dan membahas Al-Qur-an. Melanjutkan postingan Al Quran Sebuah Kitab yang Sempurna , karena postingan sebelumnya adalah menginformasikan tentang download kumpulan SMS lebaran Idul Fitri . Karena agar tidak lupa dan dalam rangka menjalankan jargon Stop Dreaming Start Action . OK langsung saja kita mulai. AI-Quran menggunakan suatu bahasa yang, seperti semua bahasa manusia, memaparkan secara jelas makna-makna yang dimaksudkannya dan konsep-konsep yang diinginkannya, serta tidak ada kesamaran di dalamnya bagi orang-orang yang mendengarkan penalarannya. Tidak ada bukti bahwa maksud AI-Quran tidak seperti arti kata-kata Arabnya. Bukti bahwa Al Quran itu sederhana dan jelas ialah bahwa setiap orang yang mengetahui bahasa Arab dapat mengetahui makna ayat-ayatnya persis sebagaimana ia mengetahui makna setiap perkataan Arab. Di samping itu, kami menemukan dalam banyak ayat titah-titah yang ditujukan kepada kelompok tertentu seperti Bani Israil, orang-orang berim...